Bangun Sinergi, UMC Terima Kunjungan SMAN 1 Pabedilan Cirebon

Bangun Sinergi, UMC Terima Kunjungan SMAN 1 Pabedilan Cirebon

UMCPRESS.ID -  Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) mendapat kunjungan spesial dari SMAN 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon, Sabtu (17/6/2023).

Acara yang berlangsung di Meeting Room Convention Hall UMC ini diyakini sebagai silaturahmi yang disertai dengan upaya sinergi agar kedua lembaga saling mendukung pada program yang lebih implementatif.

Wakil ketua Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)  UMC, Apt.Fitri Alfiani, M.KM mengapresiasi Kesiswaan SMAN 1 Pabedilan, Anan Syukron, S.Pd beserta 84 siswa dan 10 guru yang sudah meluangkan waktu berkunjung ke UMC. 

Fitri pun  memberikan informasi lebih lanjut kepada para siswa tentang potret perguruan tinggi,  juga termasuk apa saja program studi yang ditawarkan, seleksi penerimaan, fasilitas dan kurikulum yang ditawarkan.

Selain itu, Fitri juga mengenalkan  kultur kampus dengan segala dinamikanya dan Unit Kegiatan Mahasiswa agar para siswa dapat lebih dekat mengenal dunia kampus dan kedepannya tertarik untuk menempuh studi di UMC.  

Para siswa juga diajak untuk berkeliling melihat infrastrusktur dan fasilitas yang dimiliki oleh UMC, yang dipandu oleh tenaga kependidikan UMC yang juga menjelaskan fungsi dan manfaat dari fasilitas-fasilitas yang ada.

"Untuk tahun 2023 ini, UMC masih menerima kunjungan secara langsung. Tentunya dari berbagai akreditasi yang di dapat tiap prodi, banyaknya mahasiswa berprestasi di tingkat nasional maupun internasional serta sarana dan prasarana yang menunjang perkuliahan dan kegiatan mahasiswa lainnya tentunya UMC masih menjadi favorit tujuan kunjungan dari SMA/SMK yang ada di Ciayumajakuning, bahkan di Indonesia," tutur Fitri.

Pada kesempatan tersebut, Kesiswaan SMAN 1 Pabedilan, Anan Syukron, S.Pd mengatakan kegiatan kunjungan seperti ini sangat bermanfaat bagi pihaknya.

Melalui kunjungan ini, para siswa bisa bertanya  segala hal terkait kampus, bisa bertemu dan berdialog. Dengan demikian, mereka bisa mempunyai chemistry soal kampus.

" Silaturahmi ini menjadi masukan dan bahan pertimbangan terbaik bagi mereka walau nantinya mereka akan mempertimbangkan kembali dengan sangat matang tentang prodi atau jurusan apa yang mereka pilih setamat SMA.," pungkas Anan.