Civitas Akademika UMC Giat Jum'at Bersih
UMCPRESS.ID - Kampus yang bersih dan rapi adalah dambaan semua warga yang menghuni didalamnya. Dengan lingkungan kampus yang bersih dan sehat, maka mahasiswa maupun dosen dapat beraktifitas dengan suasana yang menyenangkan, dosen juga dapat mengajar dengan nyaman.
Apalagi pandemi sudah mulai memasuki transisi endemi, maka kebersihan lingkungan kampus merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya tnggung jawab petugas kebersihan. Oleh karena itu, dibutuhkan kesadaran masing-masing dari semua warga kampus.
Hal ini disampaikan Rektor Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) Arif Nurudin MT saat melakukan aksi bersih-bersih di lingkungan kampus 2 UMC, Jl Watu Belah, Jum'at (10/6/2022).
Arif mengatakan giat di hari jum'at ini menjadi spesial bagi warga UMC. Selain melakukan aksi bersih-bersih, juga sebagai momentum kebersamaan sehingga seluruh Civitas semakin solid.
" Kami namakan giat ini sebagai jum'at bersih," ucap Arif.
Kegiatan diawali dengan senam zumba bersama mulai Jam 06.30 . Setelah itu, dilanjutkan dengan aksi bersih.
Dengan adanya jum'at bersih, kata Arif, tercipta suasana nyaman, bersih asri yang bakal memberi dampak positif bagi warga kampus. Rencanaynya, program jumat bersih ini dilaksanakan satu kali 1 bulan sekali.
Arif menambahkan, menjaga lingkungan kampus untuk tetap bersih dan sehat sangat penting.
“Kita harus membiasakan diri hidup sehat. Insya Allah jika kita dan lingkungan sehat, tubuh kita akan imun serta terhindar dari berbagai penyakit,” kata Arif.
Arif berharap kegiatan tersebut akan mendapat perhatian dan partisipasi lebih luas dari Civitas Akademika UMC.
" Saya harapkan semuanya ikut di jum'at bersih," pinta Rektor UMC.
Tampak Nana Trisovelna M.T (Wakil Rektor 1 UMC) Dr. Badawi (Wakil Rektor II), Wiwi Hartati, S.Kom,. M.Si (Wakil Rektor III), Dekan, Kaprodi, Kepala Unit, Lembaga, Dosen dan Tendik bersemangat melakukan aksi bersih-bersih.