Selamat! Mahasiswi UMC Lolos Student Exchange di Asia University Taiwan

Selamat! Mahasiswi UMC Lolos Student Exchange di Asia University Taiwan
Afni Handayani (Prodi tasawuf dan psikoterapi), Rizki Amalia (Prodi pendidikan PG-PAUD), Siti Fatimah (Prodi Teknik Informatika) Hilda Agustin (Prodi ilmu hukum) dan Sayyidah (Prodi pendidikan Bahasa Inggris)/ dok: istimewa

UMCPRESS.ID - Enam mahasiswa Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) Lolos di Program student exchange mendapatkan beasiswa dari Asia University Taiwan.

Luar biasanya lagi, mereka adalah Aisyiah Muda dari bumi Ciayumajakuning yang dikenal berprestasi di Prodinya masing-masing.

Diantaranya:  Afni Handayani (Prodi tasawuf dan psikoterapi), Rizki Amalia (Prodi pendidikan PG-PAUD), Siti Fatimah (Prodi Teknik Informatika) Hilda Agustin (Prodi ilmu hukum) dan Sayyidah (Prodi pendidikan Bahasa Inggris)

Hal ini disampaikan oleh Wakil Rektor III UMC, Dr. Wiwi Hartati, S.Kom,. M.Si kepada umcpress.id, Selasa (8/11/2022). 

" Alhamdulillah, capaian ini menjadi bukti bahwa UMC memiliki mahasiswa dengan kecakapan di atas rata-rata. Kita bersyukur semangat belajar mahasiswa cukup tinggi. Ini menjadi modal besar bagi mereka agar kelak bisa ukir prestasi terbaik," ujar Wiwi.

Wiwi menyampaikan, beberapa tujuan dari mengikuti program Student Exchange mencakup pengembangan wawasan mahasiswa dalam hal aktivitasaktivitas budaya serta kegiatan-kegiatan akademik, dapat menyerap dan menimba ilmu serta mengetahui proses

pembelajaran yang ada dengan mengikuti perkuliahan bersama dengan peserta student exchange.

Selain itu, mahasiswa juga mencari pengalaman baru, mempelajari pengetahuan terkait bahasa dan budaya negara lain,pengalaman hidup di negara lain, berinteraksi/ bersosialisasi dan membangun network dengan mahasiswa lain dari seluruh dunia.

Wiwi juga berharap agar Program Student Exchange ini para mahasiswa bakal mengalami peningkatan kualitas diri, baik dari sisi akademik, sosial, maupun individu yang berskala internasional.